Kamis, 28 Juli 2016

Bahti

Lihat Cara Robot Bertangan Satu Ini Menyusun Batu Bata


Fastbrick Robotics, sebuah perusahaan yang bertempat di Perth, Australia ini sedang fokus untuk mengembangkan teknologi robotika yang bisa berguna untuk bidang teknik sipil.

Baru-baru ini, Fastbrick Robotics telah membuat robot tangan satu bernama Hadrian 105 yang dapat menyusun batu bata dengan efisien. Uniknya, robot tersebut bisa menyusun dalam waktu yang singkat dan tanpa bantuan manusia.


Hadrian 105 ini tercatat dapat menyusun 255 batu bata dalam waktu satu jam. Dengan perhitungan tersebut, robot tersebut diklaim mampu mengerjakan pekerjaan manusa yang umumnya diselesaikan setengah hari menjadi satu jam saja.


Fastbrick sendiri tampaknya masih belum puas, Fastbrick ingin mengembangkan lagi sistem dalam Hadrian 105 ini supaya dapat menyusun seluruh batu bata dalam waktu maksimal 3 hari termasuk desain efisien dan hemat biaya.

Fastbrick sudah memulai pengembangannya dalam pembuatan Hadrian X yang memiliki tinggi hingga 30 meter dan mampu menyusun 1000 batu bata per jam. Jika target tersebut berhasil dicapai, Hadrian X diyakini mampu menyaingi waktu terbaik pekerjaan 2 penyusun batu bata terbaik di dunia menjadi satu jam.


We are a frontier technology company, and we’re one step closer to bringing fully automated, end-to-end 3D printing brick construction into the mainstream. We’re very excited to be taking the world-first technology we proved with the Hadrian 105 demonstrator and manufacturing a state-of-the-art machine. - Mike Pivac, CEO Fastbrick
 source : Fastbrick Robotics

ADVERTISEMENT
Bahti

About Bahti

Hanya ingin nge-Blog, tak ada maksud lain.

Subscribe to this Blog via Email :

1 komentar:

Write komentar
Cantika
AUTHOR
29 Desember 2021 pukul 18.50 delete

terima kasih informasinya,
saya mau berbagi info juga tentang batu bata ya gaes...

salah satu batu bata berkualitas buatan tangan dari para pengrajin batu bata adalah batu bata dari Jepara, untuk pemesanan, silakan bisa klik chat Whatsapp berikut ini.
an. Sukadar » 0852-9275-8208 👈 click to chat

Reply
avatar